ala Nur Faida
Setiap Moment Idul Fitri, saya pasti nyari cemilan yang satu ini, akhirnya tahun ini Saya buat sendiri, setelah nyari resep, akhirnya saya coba, dan alhamdulilah enak dan renyah :)
Bahan-bahan
150 gram Kelapa parut setengah tua
400 gram Tepung terigu
1 Butir Telur Ayam
150 gram Gula pasir
100 gram Margarin
1 sdt Garam
Secukupnya Vanilli
secukupnya Minyak goreng
Langkah
Pecahkan 1 butir telur ke dalam wadah. Kocok sebentar, masukkan gula pasir, garam dan Vanilli. Campur ketiga bahan tersebut sampai tercampur rata. Sisihkan.
Campur kelapa parut dan terigu dalam wadah yang lain.
Masukkan campuran terigu ke dalam adonan telur, sampai tercampur rata.
Masukkan margarin, uleni sampai kalis.
Bentuk adonan bulat memanjang menyerupai silinder sebesar pulpen, potong adonan tadi kecil-kecil menyerong dengan gunting.
Goreng biji ketapang dengan api sedang sampai matang atau berwarna coklat muda.